Serbuk Melati. Puisi

Serbuk Melati 



Melati telah memancarkan aromanya
Wangi menyibak lubang telinga
Merasuk ke dalam kalbu 
Semakin dalam ...
Tak hingga seberapa memikatnya 
Sekalipun dalamnya Mariana tak dapat menahan wangi semerbak

Aku mempersembahkannya
Untuk yang tercinta
Dara yang menjadikan diri pujangga 
Menulis berbagai aksara lelana
Memikirkan ombak penggulung dunia

Perlahan tapi pasti
Mati satu tumbuh seribu
Setidaknya cukup satu 
Untuk mendampingi diri 
Memijak jagad raya yang penuh tanya
Bersama derap langkah diperjuangkan 

Tak mungkin api bisa dipantik 
Walau hanya dengan kain yang kering
Wangi melati menggugah rasa 
Untuk terus menegakkan kepala 
Mematahkan teka-teki kehidupan


(Iqbal Maulana) Malang, 27 Juli 2020


Comments

Post a Comment